![]() |
promediabusinessjambi.xyz |
promediabusinessjambi.xyz - Kurma merupakan makanan favorit Nabi Muhammad SAW terutama ketika berpuasa. Menurut beberapa sumber, Nabi gemar memakan kurma dengan jumlah ganjil, seperti 3, 5, dan 7.
Kurma memiliki tekstur yang kenyal dan sedikit lengket. Rasanya manis dan ada sedikit rasa gurih yang membuat kurma makin nikmat dan lezat. Meskipun rasanya manis, ternyata kurma sangat baik untuk tubuh dan tidak berbahaya bagi pengidap diabetes. Justru, kurma dikabarkan merupakan buah yang cocok dikonsumsi untuk diet.
Berikut adalah 7 manfaat kurma yang harus kamu ketahui!
1. Dapat Menahan Rasa Lapar Lebih Lama
Kurma merupakan buah yang kaya akan serat, nutrisi, dan antioksidan. Serat diketahui dapat menahan lapar lebih lama. Itu sebabnya makanan yang tinggi akan serat seperti kurma dan sayuran sangat disarankan dikonsumsi saat sahur.
Selain itu, kurma juga mengandung fruktosa yang cepat diserap oleh tubuh sehingga mampu memberikan asupan energi yang cukup untuk tubuh.
2. Aman Dikonsumsi oleh Pengidap Diabetes
Kurma diketahui memiliki rasa manis yang cukup pekat. Meskipun demikian, kurma memiliki indeks glikemik yang rendah. Indeks glikemik adalah kemampuan suatu makanan atau minuman untuk meningkatkan kadar gula darah. Apabila indeks glikemiknya rendah, maka kadar gula darah dalam tubuh tetap stabil. Oleh sebab itu, kurma tetap aman dikonsumsi oleh pengidap diabetes.
3. Baik untuk Kesehatan Pencernaan
Menjaga kesehatan pencernaan merupakan hal penting bagi orang yang berpuasa. Dalam hal ini, kurma mengandung banyak serat sehingga dapat melancarkan saluran pencernaan mengatasi sembelit.
4. Menjaga Tekanan Darah
Selanjutnya, kurma diketahui dapat kaya akan kalium. Kalium, serat, dan antioksidan dalam kurma dapat membantu menjaga tekanan darah tetap normal. Selain itu, buah kurma juga rendah natrium atau garam sehingga cocok untuk dikonsumsi oleh orang yang menderita hipertensi.
5. Menjaga Kekebalan Tubuh
Kekebalan tubuh menjadi hal yang diperlukan ketika berpuasa. Kekebalan tubuh yang baik bisa diraih dengan mengonsumsi banyak vitamin. Kurma merupakan salah satu buah yang memiliki banyak vitamin C yang dapat membantu menjaga kekebalan tubuh.
6. Baik untuk Janin dan Ibu Janin
Kurma menjadi salah satu buah yang ramah dikonsumsi untuk ibu hamil. Kurma diketahui mengandung banyak nutrisi, seperti vitamin, mineral, serat, protein, karbohidrat, dan antioksidan. Kandungan tersebut dapat membantu menjaga kesehatan ibu hamil dan juga sang janin.
7. Membantu Mencegah Anemia
Ketika puasa, biasanya seseorang akan fokus makan makanan kesukaan dan lupa dengan makanan sehat. Tidak jarang, orang jadi lupa memakan makanan bernutrisi sehingga muncul gejala anemia.
Anemia merupakan kondisi ketika seseorang kekurangan sel darah merah. Salah satu penyebab anemia adalah kurangnya nutrisi dalam tubuh. Kurma diketahui mengandung kaya akan zat besi yang dapat memproduksi sel darah merah dan hemoglobin sehingga mampu mencegah anemia. Selain itu, kandungan vitamin B6 dan seng pada kurma dapat mengoptimalkan fungsi hemoglobin dalam tubuh.
Semoga informasi ini bermanfaat. (sumber:fimela.com)